Jangan Sembarangan Menilai Gitaris Musik Rock Bro..

Jangan menilai Slash, Richie & Kirk dengan sembarangan !!!


Slash berkata kepada media : “Saya tidak perduli orang mau menilai saya seperti apa karena saya selalu memainkan gitar menurut hati saya sendiri bukan untuk mencari kesombongan”.


Richie Sambora berkata kepada media : “Jika anda menjadi gitaris band, anda harus konsisten dengan aliran musik band anda dan jujur saja saya tidak punya banyak waktu untuk mengembangkan teknik-teknik jika bersama band, tapi secara pribadi saya selalu belajar mengembangkan permainan gitar saya sampai kapan pun”.


Kirk Hammett berkata kepada media : “Kita tidak bisa menilai ketrampilan seorang gitaris Rock karena itu tergantung pada kepribadian mereka masing-masing, apakah mereka ingin bersenang-senang atau ingin mengambil tantangan? Itu adalah pilihan.”

Banyak sekali anak-anak muda yg suka membanding-bandingkan siapakah gitaris terbaik atau gitaris yang terburuk. Mereka pun melihat permainan seorang gitaris hanya lewat video atau nonton di youtube. Setelah itu mereka baru bisa menilai siapa yg terbaik, dan itu semuanya salah besar. Orang-orang banyak yang tidak tahu kalau Slash, Richie dan Kirk di belakang panggung selalu memperlihatkan kehebatannya di hadapan teman-temannya saja tanpa disorot kamera. Jika kita bandingkan dgn Joe Satriani, Steve Vai, Yngwie Malmsteen dll mungkin mereka terlihat begitu istimewa dan itu bedanya dengan Slash, Richie dan Kirk yang sudah terkenal sebelumnya.

Makanya pakar musik di luar negeri mengatakan Slash, Richie dan Kirk tetap gitaris terbaik didunia karena mereka sebenarnya bisa melakukan apa yang dilakukan oleh Joe Satriani, Steve Vai, Yngwie Malmsteen dll, dan itu bukan sesuatu hal yang sulit. Bedanya Slash, Richie dan Kirk sebenarnya mau mengeluarkan kehebatannya jikalau ada yg membayarnya dengan harga yg sangat tinggi karena mereka sudah sangat terkenal, tapi itu tak mungkin. Slash, Richie dan Kirk pun mengatakan bahwa mereka lebih mementingkan keluarganya dan tidak ada waktu untuk yang lain. Joe Satriani, Steve Vai, Yngwie Malmsteen dan sebaginya terkenal karena penampilan solo-nya dan itu harus mereka lakukan supaya bisa tetap eksis makanya mereka dapat banyak penghargaan untuk secara pribadi saja, tapi itu beda dengan Slash, Richie dan Kirk yg terkenal lewat band dan dituntut kebersamaannya.

Makanya buat anak-anak muda jangan suka membanding-bandingkan kualitas Joe Satriani, Steve Vai, Yngwie Malmsteen dsb dgn Slash, Richie dan Kirk, apalagi tahunya cuma dari video atau youtube….mmmmm…. Bahkan sampai membeda-bedakan skill-nya mulai dari Picking, Tapping, Finger Vibrato, Shredding dsb dan seakan-akan tahu skill Slash, Richie dan Kirk. Slash, Richie dan Kirk terkenal lewat band dan musik-musikna pun tak bisa lepas dari aliran musik band-nya makanya Slash, Richie dan Kirk tak mau keluar dari jalurnya dan lebih mementingkan penggemarnya daripada penilaian2 seseorang. Slash pun pernah menerima penghargaan “Best Guitarist” tahun 2005 dari Majalah Esquire, Bahkan Joe Satriani yang dulunya adalah guru dari Kirk sering bertukar pikiran dengan Kirk kalau mereka bertemu dan bermain gitar.

Setuju atau tidak? itu adalah pilihan anda masing… yang pasti mereka semua Hebat !!!

Original posted by Bintang Ramadhan on Slash Indonesia
Pict: Google.com

Baca Juga:

Posted from WordPress for Sony Ericsson K510i

4 tanggapan untuk “Jangan Sembarangan Menilai Gitaris Musik Rock Bro..”

    1. ya mreka biasanya fans yg bilang dirinya pecinta musik mbak… hehe pengamat musik gitu… yah gitu deh mbak.. hehhe… gak seneng aja tu kalo ada orang bandingin2 musik atau pemain musik gt.. ya gak salah juga sih mereka.. hehee..

      Disukai oleh 1 orang

Tinggalkan komentar